Sabtu, 10 Oktober 2009

HALAL BI HALAL DENGAN MASYARAKAT DESA JAKE....!!!!

Pada hari jum'at tanggal 9 oktober 2009, kami keluarga besar SMA Pintar mengadakan Halal Bi Halal dengan masyarakat Desa Jake.
Halal bi halal ini, guna untuk menjalin sillahturrahmi dengan masyarakat desa Jake. Keluarga besar SMA Pintar Kab.Kuansing mengadakan acara ini sebenarnya sudah terlambat, karena hari Raya IDUL FITRI telah berlalu, namun kesempatan masih ada, karena masih berada pada bulan syawal. So, menurut keluarga besar SMA Pintar biarlah terlambat asal jangan tidak jadi. Kami mengadakan acara ini guna untuk meningkatkan hubungan sillahturrahmi dg masyarakat tsb.
Dan acara ini kami adakan di Masji Babussalam Desa Jake. Kami memulai acara sekitar jam 08:30 WIB.
Dalam acara ini ada seorang Ustadzt yang menyampaikan ceramah agama atau siraman rohani kepada kami semua. Setelah ceramah, Ustadzt menyuruh membuat pertanyaan bagi siswa dan siswi SMA Pintar Kab. Kuansing ingin bertanya. Disini ada 4 orang siswa-siswi SMA Pintar yang betanya, dan kemudian Ustadzt menjawabnya.
Setelah itu, kami makan-makan kue dan juga menjalankan kotak infaq untuk Mesjid Babussalam tsb,. Acara tersebut sangat terasa menyenangkan karena pulang dan pergi kami jalan kaki bersama. Dan semoga acara itu sangat bermanfaat bagi kami.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar